Cara Menghilangkan Bau Kaki Secara Alami

0

Tidak ada yang menginginkan memiliki kaki yang aromanya bau. Karena kaki yang bau menyebabkan orang-orang tidak mau berada di dekat anda.

Masalah pada kaki seperti bau kaki memang cukup mengganggu, pasalnya ini akan membuat seseorang menjadi kurang percaya diri, apalagi pada saat bertemu orang-orang atau teman-teman terdekat, dan pada keadaan harus membuka sepatu.

Masalah ini bisanya disebabkan oleh sepatu yang anda gunakan dalam kondisi lembab atau tidak kering, dan juga sebab lainnya seperti kaus kaki yang anda gunakan tidak terbuat dari bahan katun sehingga tidak dapat menyerap keringat dari kaki secara maksimal.

Sepatu yang dalam kondisi terlalu rapat atau sempit juga menjadi salah satu penyebab dari timbulnya bau kaki karena kurangnya sirkulasi udara didalam sepatu. Sehingga dapat menimbulkan keringat yang berlebih di dalam sepatu, dan menjadikan sepatu anda tadi menjadi lembab dan menyebabkan timbulnya bakteri yang membuat kaki menjadi bau.
Cara Menghilangkan Bau Kaki Secara Alami.

1. Anda bisa menggunakan sabun anti bakteri untuk membersih kaki dan menghilangkan sisa-sisa bakteri serta keringat yang menempel pada kaki.

2. Gunakanlah perasan air jeruk lemon, dengan cara merendam kaki kedalam perasan air tersebut sekitar kurang lebih 15-25 menit. Hal ini berguna agar dapat mengontrol kelembapan yang ada pada kaki.

3. Lalu rendamlah kaki anda menuju air teh sampai beberapa menit kemudian.

4. Dan juga jangan lupa, untuk selalu memotong kuku kaki secara teratur, karena dapat berguna untuk mencegah bakteri bersarang disana yang dapat menimbulkan bau kaki.

5. Selain itu, bubuk kopi juga bisa mengatasi bau pada kaki. Cara menyembuhkannya cukup mudah, anda hanya perlu menaburkan bubuk kopi ke kaki dan menunggu selama 15-20 menit lalu bersihkan. Selain itu plastik silica juga bisa bermanfaat untuk menghilangkan bau kaki. Caranya hanya dengan memasukkannya ke dalam sepatu.

6. Dan terakhir, jangan lupa untuk selalu menggunakan sepatu dan kaus kaki yang bersih, selalu rutin untuk menggantinya 2 kali dalam seminggu. Pastikan selalu menggunakan kaus kaki yang terbuat dari bahan katun agar lebih mudah dalam menyerap keringat secara maksimal.

Itu tadi beberapa cara yang bisa dilakukan dalam mengatasi bau kaki, yang bisa anda coba sendiri dirumah, dengan bahan-bahan yang mudah untuk ditemukan disekitar kita. Intinya adalah, berusahalah untuk mencegah sebelum hal tersebut terjadi. Selalu perhatikan kebersihan kaki, karena ketika anda memasuki sebuah ruangan dan harus mewajibkan melepaskan sepatu. Bagaimana perasaan orang di sekitar jika menyium bau yang sangat tak sedap, dan bau itu ternyata berasal dari kaki anda.

Tentunya anda tidak ingin hal tersebut terjadi. Dan yang terpenting jagalah kebersihan diri, ketika habis bekerja, bersekolah, melakukan aktivitas yang cukup melelahkan, selalu bersihkan kaki menggunakan air hangat. Dengan itu permasalahan bau kaki akan segera teratasi.

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)